Focus Group Discussion merupakan agenda diskusi LPII yang rutin dilakukan pada hari Jum’at sore. Diskusi ini dilakukan dengan mengangkat tema tertentu yang sedang hangat dibicarakan. Ataupun tema yang berhubungan dengan ekonomi, mahasiswa, dan masyarakat secara umum. Tujuan dari FGD ini adalah untuk memmancing mahasiswa terutama anggota LPII untuk dapat berpikir kritis terhadap isu-isu yang sedang berkembang.

Jum’at (17/4) LPII kembali mengadakan FGD yang diadakan di halaman dekanat Fakultas Ekonomi. Materi kali ini dibawakan oleh Ilham Darmawan selaku Wakil Gubernur Fakultas Ekonomi  dengan tema “Pentingnya Administrasi dalam Organisasi”

Dalam FGD kali ini Ilham Darmawan menjelaskan beberapa poin mengenai administrasi dan keorganisasian secara umum. Menurutnya jalannya organisasi karena terdiri dari 3 hal, yaitu manajemen, administrasi, dan sumber daya manusia. Secara khusus, Ilham membahas salah satu diantaranya, yaitu administrasi, sesuai dengan tema yang diangkat pada sore itu.

Untuk dapat diketahui bahwa administrasi memiliki beberapa item penting seperti struktur, surat, proposal, dokumentasi, pengarsipan, LPJ, SOP dan AD/ART. Dan yang paling penting serta paling berwenang dalam pengolahan administrasi ini adalah sekretaris utama dalam suatu lembaga atau suatu organisasi. Dari administrasi yang baik maka akan tercermin pula organisasi yang baik dalam manajemennya.

“Perbedaan orang organisator dengan yang bukan adalah pemahamannya tentang administrasi” Ilham menuturkan pada saat itu. Karena pergerakan seorang organisator tanpa landasan pengetahuan administrasi yang baik seperti bergerak atas pemahaman yang tak mempunyai dasar.

FGD kali ini lebih mengesankan karena anggota menjadi lebih paham bahwa tidak hanya praktek lapangan saja yang diutamakan dalam menggerakkan organisasi, seperti yang selama ini kebanyakan dilakukan para organisator ‘muda’. Dibalik semua praktek lapangan, kita harus menegtahui dan memahami landasan mengapa kita harus melakukan suatu kegiatan atau suatu pergerakan. FGD sore itu berakhir pukul 18.00. ditutup dengan penyerahan kenang-kenangan oleh Saidini Ary Arkhasyah selaku Sekretaris Eksekutif LPII.




Divisi Riset dan Teknologi

Rahmi Suci
Putri Alyani Fadhilah