Minggu (22/11) Lembaga Pengkajian Ilmiah dan Informasi kembali mengadakan Family Gathering dalam rangka memperat hubungan silaturahmi antar anggota LPII. Family Gathering yang diangkat dengan tema Satu Hari Keakraban LPII ini berlangsung di daerah Taman Karya, yaitu di kediaman Mukhlis selaku staf kesekretariatan LPII. Acara ini diangkat oleh Divisi Pengkajian dan Publikasi.

Hari Keakraban sendiri merupakan agenda rutinan yang sebelumnya pernah beberapa kali diadakan. Acara Hari Keakraban ini dihadiri oleh sebagian besar anggota muda, Kepala Bagian, Diretur Eksekutif, Sekretaris Eksekutif. Tidak lupa pula Dewan Komisaris LPII, yaitu Junaidi dan Riki Riandi yang turut meramaikan suasana.

Persiapan Hari Keakraban yang melibatkan seluruh anggota yang datang ini dimulai sekitar pukul 15.00 WIB dengan mempersiapkan menu hidangan yang akan disajikan. Beberapa diantaranya adalah Ayam Bakar, Es Selasih, Nasi Gurih, dan penganan ringan lainnya. Proses membakar ayam yang justru menjadi keseruan tersendiri karena kehebohan dan kekompakan serta gelak canda tawa mulai dari awal sampai akhir penyelesaiannya. 

Acara inti Hari Keakraban dimulai setelah sholat maghrib yang diwali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh salah satu anggota muda, Arif Parnedi. Acara dilanjutkan  dengan kata sambutan mulai dari Gunawan selaku Penanggung Jawab acara. Kemudian kata sambutan dberikan oleh Dewan Komisaris LPII, yaitu Junaidi dan Riki Riandi. Dan terakhir oleh Direktur Eksekutif LPII, Puji Edisawati. Setelah rangkaian kata sambutan, makan bersama pun dilangsungkan dengan hidangan yang sudah dipersiapkan sejak sore. Makan bersama berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan.





“Acara ini bagus karena dapat mempererat tali silaturahmi terutama karena banyak anggota yang fokus pada kegiatan kampus dan lembaga sekaligus untuk refreshing setelah kesibukan di kampus” ujar Firdaus, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat saat ditanyai pendapatnya mengenai Hari Keakraban yang berlangsung di masa akhir kepengurusan LPII tahun ini.

(Divisi Riset dan Teknologi LPII FE UR)
Putri Alyani Fadhilah
Firdaus